Urban Farming Bukit Baruga Jadi Pilot Project Ketahanan Pangan Kota Makassar

- Jurnalis

Senin, 15 September 2025 - 19:58 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama warga Bukit Baruga secara resmi melaunching Gerakan Urban Farming sekaligus meresmikan Buku Makassar Urban Farming pada Senin (15/09/2025).(FOTO:HUMAS PEMKOT)

Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama warga Bukit Baruga secara resmi melaunching Gerakan Urban Farming sekaligus meresmikan Buku Makassar Urban Farming pada Senin (15/09/2025).(FOTO:HUMAS PEMKOT)

Makassar, garisspirits.com/ – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama warga Bukit Baruga secara resmi melaunching Gerakan Urban Farming sekaligus meresmikan Buku Makassar Urban Farming pada Senin (15/09/2025). Kegiatan ini disambut antusias masyarakat setempat sebagai upaya nyata menjawab tantangan perkotaan dalam hal ketahanan pangan dan pengelolaan sampah rumah tangga.

Dalam sambutannya, Munafri menyampaikan apresiasi tinggi kepada para inisiator dan warga Bukit Baruga. Menurutnya, urban farming tidak sekadar aktivitas bercocok tanam di lahan terbatas, melainkan strategi jangka panjang yang dapat melahirkan kemandirian pangan, membuka peluang ekonomi, serta menjadi solusi dalam pengurangan sampah rumah tangga yang selama ini membebani Tempat Pembuangan Akhir (TPA).

Baca Juga :  Munafri Arifuddin Dorong Arah Baru Golkar dari Makassar

“Urban farming ini kita harapkan bukan hanya menghasilkan sayuran sehat di pekarangan rumah, tapi juga memberi nilai tambah ekonomi bagi masyarakat. Lebih dari itu, gerakan ini bisa menjadi jawaban atas masalah lingkungan perkotaan, khususnya dalam hal sampah organik,” ujar Munafri.

Bukit Baruga dengan jumlah penduduk sekitar 7.300 jiwa dinilai memiliki potensi besar sebagai pilot project ketahanan pangan berbasis komunitas di Kota Makassar. Dengan kolaborasi antara pemerintah dan warga, kawasan ini diharapkan mampu menjadi contoh penerapan konsep urban farming yang berkelanjutan dan adaptif terhadap perkembangan kota.

Gerakan ini tidak hanya berfokus pada hasil pertanian, tetapi juga menumbuhkan kesadaran kolektif masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan. Edukasi melalui Buku Makassar Urban Farming diharapkan menjadi panduan praktis bagi warga dalam mengelola pekarangan rumah sekaligus mengurangi sampah melalui konsep pertanian ramah lingkungan.

Baca Juga :  PAN Sulut Gelar Aksi Sosial Bagi Pangan di Momentum Kemerdekaan RI ke-80

Munafri menegaskan bahwa langkah di Bukit Baruga akan menjadi tonggak sejarah dalam perjalanan Makassar menuju kota hijau dan mandiri pangan. “Saya ingin gerakan ini berkembang ke seluruh kecamatan. Jika kita konsisten, Makassar bukan hanya mampu mandiri pangan, tetapi juga menjadi kota yang berdaya saing dengan fondasi lingkungan yang sehat dan masyarakat yang sejahtera,” tutupnya.

Berita Terkait

Wali Kota Makassar Pastikan Penanganan Cepat Usai Kerusuhan di Tallo
Dembele Cetak Sejarah, Ballon d’Or 2025 Jadi Milik Bintang PSG
Irmawati Sila Menguat Jelang Muscab Hanura Makassar
Jusuf Kalla dan Wali Kota Makassar Resmikan Awal Pembangunan RS Islam Faisal
Pabrik Es Pertama di Kepulauan Makassar Siap Majukan Nelayan Barrang Lompo
Fatmawati Rusdi Pimpin Persiapan HUT ke-356 Sulsel: Tekankan Makna Kebersamaan dan Manfaat untuk Rakyat
Pemkot Makassar All Out Dukung PSM Hadapi Persija Jakarta
PSM Store Hadir Lagi, Suporter Semakin Dekat dengan Klub Kebanggaan
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 23 September 2025 - 22:59 WITA

Wali Kota Makassar Pastikan Penanganan Cepat Usai Kerusuhan di Tallo

Selasa, 23 September 2025 - 08:50 WITA

Dembele Cetak Sejarah, Ballon d’Or 2025 Jadi Milik Bintang PSG

Senin, 22 September 2025 - 17:38 WITA

Jusuf Kalla dan Wali Kota Makassar Resmikan Awal Pembangunan RS Islam Faisal

Jumat, 19 September 2025 - 18:08 WITA

Pabrik Es Pertama di Kepulauan Makassar Siap Majukan Nelayan Barrang Lompo

Kamis, 18 September 2025 - 22:32 WITA

Fatmawati Rusdi Pimpin Persiapan HUT ke-356 Sulsel: Tekankan Makna Kebersamaan dan Manfaat untuk Rakyat

Berita Terbaru